Monday, April 25, 2011

Pengertian Sengketa

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia , didefinisikan sebagai percekcokan ,perselisihan atau pertentangan. Dengan demikian ,secara sederhana adanya dua hal atau lebih yang berseberangan ,tidak selaras dan bertentangan.Dan bisa menimbulkan ingin menguasai sesuatu secara sepihak.

Menurut Gillin dan Gillin 
Bagian dari proses interaksi sosial manusia yang saling berlawanan (oppositional process).Artinya ,bagian dari sebuah proses interaksi sosial yang terjadi karena adanya perbedaan-perbedaan fisik ,emosi ,kebudayaan dan perilaku.

Menurut Soerjono Soekanto
Bahwa "perasaan" memegang peranan penting dalam mempertajam perbedaan-perbedaan.Perasaan-perasaan ,seperti amarah dan rasa benci , mendorong tiap pihak untuk menekan dan menghancurkan individu atau kelompok yang menjadi lawan.

Menurut Lewis A. Coser
Konflik atau sengketa terbuka lebih umum terjadi pada hubungan-hubungan sosial yang parsial daripada hubungan-hubungan sosial yang personal dan intim.Hubungan sosial misalnya antarpartner bisnis ,sedangkan hubungan sosial yang intim misalnya hubungan antaranggota keluarga ,antaranggota suku dan antarwarga negara.

No comments:

Post a Comment